Jombang. 15 Januari 2024
Bagian Pengadaan Barang/Jasa Sekretariat Daerah Kabupaten Jombang memulai seri Sosialisasi Entri Aplikasi SiRUP TA 2024.
Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan (SiRUP) adalah aplikasi Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan berbasis Web (Web based) yang fungsinya sebagai sarana atau alat untuk mengumumkan RUP. SiRUP bertujuan untuk mempermudah pihak PA/KPA dalam mengumumkan RUP nya. SiRUP sebagai sarana layanan publik terkait RUP sehingga memudahkan masyarakat dalam meng-akses secara langsung Pengadaan Barang/Jasa secara Nasional. Masyarakat cukup mengakses website https://sirup.lkpp.go.id/ maka akan mendapati informasi terkait RUP Instansi pemerintah.

Seri pertama dimulai dengan pendampingan terhadap Bagian di lingkup Sekretariat Daerah, Kecamatan Jombang dan Kelurahan di wilayah Kecamatan Jombang.
Sosialisasi dibuka oleh Kepala Bagian Pengadaan Barang/Jasa Sekretariat Daerah Kabupaten Jombang, bapak Joko Murcoyo, ST.,M.Si.
Sosialisasi bertujuan melakukan monitoring dan evaluasi anggaran APBD TA 2024 yang diinput pada website sirup.lkpp.go.id, sehingga terjadi persamaan persepsi terhadap anggaran yang diumumkan/dimasukkan di website sirup.lkpp.go.id dengan anggaran APBD tahun 2024 yang diperoleh Tim LPSE dari BPKAD sehingga terjadi harmonisasi antara rekap yang dilakukan oleh Tim LPSE dengan yang diumumkan oleh Perangkat Daerah. (Nugie)